Mesin Disk Mill | Harga Alat Pembuat Tepung Terbaru | Andaro

Mesin Disk Mill – Saat ini banyak sekali bahan yang dapat diolah menjadi bubuk halus. Sebut saja beras, jagung, kopi, kedelai dan masih banyak lagi yang lainnya. Tepung beras bisa dijadikan sebagai bahan dasar pembuatan makanan. Tepung jagung dapat dijadikan campuran bubur atau bahkan menjadi makanan pokok di daerah – daerah tertentu. Sedangkan bubuk kopi dan bubuk kedelai tentu saja bermanfaat untuk dijadikan minuman.

Pengolahan bahan – bahan pangan tersebut menjadi bubuk tentu membutuhkan waktu yang cukup lama jika dilakukan secara manual. Belum lagi tenaga yang dibutuhkan tentu sangat besar. Namun sekarang sudah ada alat pembuat tepung yang dapat membuat proses tersebut menjadi lebih cepat dan mudah.

Tepung-1 Mesin Disk Mill

Manfaat Alat Pembuat Tepung

Disk Mill merupakan alat yang akan membantu anda memproduksi tepung atau bubuk halus. Sebenarnya proses pembuatan tepung dpat dilakukan secara manual dan sederhana tanpa menggunakan bantuan mesin. Namun tentu saja hasil yang didapat jauh lebih sedikit.

Dengan menggunakan mesin penepung disk mill, anda akan dapat mengolah bahan baku baik jagung, beras maupun kedelai hingga 300 kilo gram setiap jamnya. Bahkan untuk kapasitas mesin yang lebih besar, pengolahan dapat mencapai 650 kilo gram per jam. Tentu akan sangat membantu anda yang memiliki usaha dalam bidang penepungan.

Mesin pembuat tepung ini sangat mudah digunakan. Anda hanya perlu memasukkan bahan baku yang hendak anda jadikan tepung, misalnya biji jagung, biji kopi, atau beras ke dalam corong yang ada di mesin. Tepung yang dihasilkan akan keluar melalui bagian output mesin tersebut. Siapkan wadah untuk menampung hasil tepung tersebut agar tidak tercecer. Jangan lupa bersihkan mesin setiap kali selesai digunakan.

Alat ini juga memiliki penyaring. Hal tersebut akan sangat membantu ada. Anda tak perlu lagi bekerja 2 kali untuk menyaring hasil tepung anda untuk memisahkan tepung yang masih kasar. Dengan adanya penyaring tersebut anda juga dapat menentukan kadar kehalusan tepung yang anda inginkan.

Ada satu hal yang harus anda perhatikan. Untuk mendapatakan tepung yang berkualitas dan tahan lama, anda harus mengeringkan bahan baku yang hendak anda olah terlebih dahulu.

Peluang Usaha Pengolahan Tepung

Seperti yang telah dibahas sebelumnya, banyak sekali bahan baku yang dapat diolah menjadi tepung atau bubuk halus. Permintaan masyarakat akan tepung – tepung tersebut pun sangat tinggi. Lihat saja hampir semua makanan dan minuman menggunakan bahan baku berjenis tepung.

Hal tersebut tentu saja akan membuka peluang usaha bagi anda yang jeli. Jika anda sedang mencari peluang usaha yang memiliki prospek baik, anda dapat mencoba terjun ke dalam usahaa penepungan ini. Dengan memiliki mesin pembuat tepung, anda dapat membuat tepung dari berbagai komoditi yang anda inginkan.

Jika anda saat ini sudah bergerak dalam bidang pengolahan bahan baku menjadi tepung, anda pasti akan sangat tertarik dengan mesin ini. Dengan memiliki mesin penepung ini hasil produksi anda akan meningkat sangat signifikan. Keuntungan yang anda peroleh juga tentu akan bertambah.

Waktu dan tenaga yang anda keluarkan juga akan jauh lebih berkurang dengan adanya mesin penepung dikmill ini. Efisiensi dalam perusahaan anda menjadi dapat dimaksimalkan.

Itulah sedikit penjelasan mengenai manfaat dan keuntungan yang dapat anda peroleh dengan memiliki mesin disk mill. By Toko Mesin Pertanian Andaro.

Spesifikasi & Harga Disk Mill

Mesin Penepung Disk Mill DSC-15

Mesin-Disk-Mill-Mesin-Penggiling-Tepung Mesin Disk Mill

Model & Tipe : DSC-15
Merek : Andaro
Bahan Bakar : Solar
Penggerak : Engine Diesel 5.5 Hp
Kapasitas Produksi : 30-40 Kg / Jam
Material Pembuat : Besi Plat Mild Steel
Rangka : Besi UNP
Tingkat Kehalusan : 20-40 Mesh
DImensi Prosuk : 60 x 40 x 85 Cm
Harga : Rp 6.500.000

Mesin Penepung Disk Mill DSC-23

Mesin-Disk-Mill-Mesin-Penggiling-Tepung Mesin Disk Mill

Model & Tipe : DSC-23
Merek : Andaro
Bahan Bakar : Solar
Penggerak : Engine Diesel 8 Hp
Kapasitas Produksi : 40-50 Kg / Jam
Material Pembuat : Besi Plat Mild Steel
Rangka : Besi Plat
Tingkat Kehalusan : 20-40 Mesh
DImensi Prosuk : 70 x 45 x 95 Cm
Harga : Rp 8.500.000